Tips Untuk Mencegah Penuaan Dini
Seiring bertambahnya umur, tentu banyak perubahan terjadi baik secara mental maupun fisik. Bagi kebanyakan wanita, menjadi tua sepertinya menjadi hal yang tidak diharapkan, apalagi penuaan dini. Untuk mencegah datangnya penuaan dini, banyak hal dapat Anda lakukan lho. Yang terpenting adalah mengubah pola hidup. Selain itu, berikut tips untuk mencegah terjadinya penuaan dini.
1. Gunakan Obat Kecantikan tradisional
Resep kecantikan turun temurun dari nenek moyang masih terbukti ampuh kok, coba kompres mata dengan kantong teh basah atau lakukan masker dari putih telur dan rasakan khasiatnya.
2. Kulit Lembab setiap waktu
Jangan malas menggunakan body lotion dan krim pelembab, karena efeknya akan berpengaruh hingga jangka panjang.
3. Terapi Kolagen
Anda dapat menggunakan krim khusus untuk meningkatkan kandungan kolagen secara alami.
4. Latihan rutin
Lakukan olahraga secara rutin. Tidak harus olahraga yang sulit, joging selama 45menit setiap dua kali seminggu dapat membantu melancarkan peredaran darah dan membakar kalori.
5. Hindari Rokok
Banyak penelitian membuktikan bahwa merokok dapat membuat sesorang dapat terlihat lebih tua dari usia yang sebenarnya. Tidak hanya berbahaya bagi organ dalam tubuh, kulity pun dapat menjadi rusak akibat merokok.
6. Bergerak
Jaga tubuh Anda agar tetap fit.Penelitian membuktikan bahwa aktifitas ringan seperti berjalan kaki, setidaknya beberapa kali seminggu, dapat mencegah gangguan kognitif di masa depan. Menjaga berat badan pun penting, karena obesitas dapat mengurangi kualitas hidup.
7. Perawatan Kulit
Selalu lindungi kulit dari sinar terik matahari dan gunakan produk tertentu agar wajah terlindungi dari keganasan ultraviolet.
8. Konsumsi Ikan
Anda dapat mengonsumsi ikan berlemak seperti salmon, makerel, atau sarden, ikan-ikan itu mengandung banyak omega-3 yang memberikan efek postif bagi jantung.
9. Konsumsi Vitamin
Konsumsi vitamin E,A, dan C untuk membantu menjaga keremajaan sel dan memperbaiki sistem imun, serta mengurangi kerusakan kulit akibat polusi dan radiasi.
10. Bersikap positif
Jangan stres menjadi tua, karena segalanya berasal dari dalam diri Anda. Tanamkan pada diri bahwa Anda tetap segar bugar dan dapat terus beraktifitas serta selalu bahagia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
silahkan di icip dan dikoment dengan bahasa yang sopan tapi nyentrik